Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2022

Siapakah Penemu WWW?

Gambar
Setelah kamu membaca Apa Itu WWW? . Kali ini Seputar IT akan membahas siapa penemu WWW?. WWW sendiri merupakan kumpulan sumber daya internet (seperti FTP, telnet, Usenet), teks hyperlink, file audio, dan video, dan situs jarak jauh yang bisa diakses dan dicari oleh browser berdasarkan standar seperti HTTP (Hypertext Transfer Protocol) dan juga TCP/IP. Tim Berners-Lee Sir Timothy John "Tim" Berners-Lee, KBE (TimBL atau TBL) (lahir 8 Juni 1955) adalah penemu World Wide Web dan ketua World Wide Web Consortium, yang mengatur perkembangannya. Pada 1980, ketika masih seorang kontraktor bebas di CERN, Berners-Lee mengajukan sebuah proyek yang berbasiskan konsep hiperteks (hypertext) untuk memfasilitasi pembagian dan pembaharuan informasi di antara para peneliti. Dengan bantuan dari Robert Cailliau dia menciptakan sistem prototipe bernama Enquire. Setelah meninggalkan CERN untuk bekerja di John Poole's Image Computer Systems Ltd, dia kembali pada 1984 sebagai seorang rekan peneli

Apa Itu WWW?

Gambar
Sebagai pengguna browser tentunya kamu semua sudah tidak asing lagi dengan WWW (World Wide Web) bukan?. Jika kamu belum mengetahuinya kamu sangat tepat membuka blog ini, karena di blog ini kamu akan mempelajari apa itu WWW?. WWW sendiri merupakan sebuah halaman web yang berisikan berbagai kata, foto, vidio dan juga konten-konten online lainnya yang dapat kamu akses melalui internet loh. Dengan adanya WWW kamu dapat mengakses masuk ke dalam web yang kamu akan kunjungi. Ingin mengetahui lebih soal WWW?. Yuk simak artikel berikut. Pengertian WWW (World Wide Web) WWW merupakan kumpulan sumber daya internet (seperti FTP, telnet, Usenet), teks hyperlink, file audio, dan video, dan situs jarak jauh yang bisa diakses dan dicari oleh browser berdasarkan standar seperti HTTP (Hypertext Transfer Protocol) dan juga TCP/IP. Kepanjangan dari WWW adalah World Wide Web yang biasanya juga disebut oleh kebanyakan orang dianggap sebagai website. Kalau WWW bisa dibuka dimana? . WWW sendiri dapat kamu buka

Jenis dan Fungsi Server

Gambar
Kamu sering menggunakan perangkat keras berupa komputer, laptop, handphone dan sejenisnya bukan?. Pernahkah kamu bertanya-tanya alat/komponen apa sih yang bisa menghubungkan perangkat keras kita ke dalam sebuah jaringan?. Server merupakan suatu sistem komputer yang memiliki layanan khusus berupa penyimpanan data, Server juga berperan penting dalam menyediakan layanan akses lebih cepat untuk mengirim atau menerima data maupun informasi yang tersedia pada server. Bagi kamu yang belum paham mengenai pengertian server, kamu bisa membacanya disini apa itu server? . Jenis-jenis Server Beserta Fungsinya Jenis-jenis server sangatlah banyak, dibawah ini beberapa jenis server yang paling populer dan juga sering digunakan: 1. Web server Web server merupakan sebuah jaringan komputer yang melayani khusus permintaan HTTP dan HTTPS. Web server menerima kode sedemikian rupa dari browser, lalu mengirimnya kembali dalam bentuk laman web. Laman web tersebut dikirim oleh web server dalam bentuk dokumen HT

Apa Itu Server?

Gambar
Server/Paladen merupakan istilah dalam komputasi, yaitu sebuah program komputer atau perangkat yang menyediakan beberapa fungsi untuk program atau perangkat lain, yang disebut "klien". Arsitektur ini disebut model client-server. Peladen dapat menyediakan berbagai fungsi, yang sering disebut "layanan", seperti berbagi data atau sumber daya di antara banyak klien, atau melakukan perhitungan untuk klien. Sistem klien-peladen saat ini paling sering diimplementasikan oleh model permintaan-respons: klien mengirimkan permintaan ke server, yang melakukan beberapa tindakan dan mengirimkan respons kembali ke klien, biasanya dengan hasil atau pengakuan. Cara Kerja Server mengacu pada program komputer atau proses. Melalui metonimi, ini merujuk ke perangkat yang digunakan untuk menjalankan satu atau beberapa program server di jaringan perangkat, atau yang biasa disebut dengan host.  Selain server, kata melayani dan layanan sering digunakan. Kata service dapat merujuk pada bentuk

Mengenal James Gosling

Gambar
Siapakah James Gosling? James A. Gosling O.C., Ph.D. adalah seorang pengembang perangkat lunak, yang biasa dikenal sebagai bapak bahasa pemograman Java. Lahir pada  19 Mei 1955 dekat Calgary, Alberta, Kanada. Pendidikan dan Karier Pada 1977, James Gosling menerima gelar B.Sc dalam Ilmu Komputer dari Universitas Calgary. Pada 1983, ia memperoleh gelar Ph.D dalam Ilmu Komputer dari Universitas Carnegie Mellon, dengan disertasi "The Algebraic Manipulation of Constraints". Ketika menyelesaikan program doktornya, ia menulis sebuah versi dari emacs (gosmacs), dan sebelum bergabung dengan Sun Microsystems ia membangun sebuah versi multi-prosesor Unix ketika kuliah di sebuah Universitas. Melihat minat dan bakat tersebut, suatu ketika sahabat orangtuanya mengajak Gosling ke laboratorium komputer di Universitas Calgary. Saat itu usianya masih 14 tahun. Sejak saat itulah ia lebih sering menghabiskan banyak waktu di laboratorium komputer daripada belajar di kelas. Lulus dari SMU, ia mela

Perbedaan Input dan Output

Gambar
  Komputer dapat dijalankan saat input tersedia, yang berfungsi memasukkan perintah yang nantinya akan diproses dan pada akhirnya akan menghasilkan output. Jika sebuah komputer tidak memiliki komponen ini maka kommputermu tidak akan berjalan dengan semestinya. Input dan output memiliki tugas dan perannya masing-masing, tentunya kedua komponen tersebut sangat penting bagi komputer kamu, jika salah satunya tidak berfungsi maka tidak akan bisa berjalan dengan baik loh. Berikut perbedaan input dan output yang dilansir dari laman jurnalponsel.com . Input Input atau lebih lengkapnya input device merupakan perangkat masukan yang dipasang sesuai port masing-masing yang berfungsi untuk memasukan data dan mentransfer data dari luar ke mikroprocessor yang berupa signal data maintance atau signal input. Biasanya signal input berupa data yang masuk dalam mikroprocessor. 3 contoh input: 1. Keyboard Keyboard merupakan bagian dari input device, yang berfungsi memasukan perintah berupa karakter atau ko

Tingkatan Programmer

Gambar
Dalam bahasa pemrograman ada 3 tingkatan/levelnya loh, 3 tingkatan tersebut adalah junior programmer, middle programmer, dan senior programmer. Di dalam tingkatan tersebut tentunya berbeda-beda loh level kesulitannya. Saat pertama kali kita mendengar level dalam programmer, di benak kita pasti terpikirkan sebuah pertanyaan, “kira-kira saya masuk level yang mana ya?”. Oleh karena itu, Seputar IT akan membagikan beberapa informasi yang telah didapat mengenai perbedaan junior, middle, dan senior programmer. Berikut 3 tingkatan dalam bahasa pemrograman yang dilansir dari laman caraguna.com . 1. Junior Programmer Tingkatan karir seorang programmer pertama yang akan kita bahas yaitu junior programmer. Level seorang programmer biasanya tidak jauh dari seberapa lama pengalaman dia berkarir dalam dunia pemrograman. Seseorang dapat dikategorikan sebagai junior programmer ketika memiliki pengalaman kerja kurang dari 3 tahun (Fresh Graduate). Junior programmer merupakan sebutan untuk programmer ya

5 Generasi HP

Gambar
Tahukah kamu? kalau Handphone (HP) memiliki 5 generasi loh, atau yang kita kenal sebagai 1-5G. Bahkan beberapa tahun ke depan akan muncul generasi yang ke 6 loh (6G), namun hingga saat ini belum ada yang mengetahui kapan 6G akan dikeluarkan. Wah, hebat bukan di zaman yang semakin berkembang, HP semakin berkembang juga. ingin mengetahui lebih dalam 5 generasi pada HP? Yuk simak artikel di bawah ini. Generasi I Telepon genggam generasi pertama disebut juga 1G. 1G merupakan telepon genggam pertama yang sebenarnya. Tahun 1973, Martin Cooper dari Motorola Corp menemukan telepon genggam pertama dan diperkenalkan kepada publik pada 3 April 1973. Telepon genggam yang ditemukan oleh Cooper memiliki berat 30 ons atau sekitar 800 gram. Penemuan inilah yang telah mengubah dunia selamanya. Teknologi yang digunakan 1-G masih bersifat analog dan dikenal dengan istilah AMPS. AMPS menggunakan frekuensi antara 825 Mhz- 894 Mhz dan dioperasikan pada Band 800 Mhz. Karena bersifat analog, maka sistem yang

Sejarah HP

Gambar
Benda yang satu ini merupakan benda yang selalu kamu gunakan hampir setiap hari loh, apakah itu?....Ya benar, benda itu adalah Handphone (HP) tentunya kamu semua tahu benda ini kan, handphone yang sering kamu gunakan memiliki sejarahnya loh. penasaran? yuk simak artikel berikut. Sejarah HP Dilansir dari  wikipedia.org   Penemu telepon genggam yang pertama adalah Martin Cooper, seorang karyawan Motorola pada tanggal 03 April 1973, walaupun banyak disebut-sebut penemu telepon genggam adalah sebuah tim dari salah satu divisi Motorola (divisi tempat Cooper bekerja) dengan model pertama adalah DynaTAC. Ide yang dicetuskan oleh Cooper adalah sebuah alat komunikasi yang kecil dan mudah dibawa bepergian secara fleksibel. Cooper bersama timnya menghadapi tantangan bagaimana memasukkan semua material elektronik ke dalam alat yang berukuran kecil tersebut untuk pertama kalinya. Namun akhirnya sebuah telepon genggam pertama berhasil diselesaikan dengan total bobot seberat dua kilogram. Untuk mempr

Mengenal Lebih Bahasa Pemrograman C

Gambar
Bahasa pemrograman C merupakan bahasa pemrograman komputer yang bertujuan umum, dibuat pada tahun 1972 oleh Dennis Ritchie untuk Sistem Operasi Unix di Bell Telephone Laboratories. Meskipun C dibuat untuk memprogram sistem dan jaringan komputer namun bahasa ini juga sering digunakan dalam mengembangkan software aplikasi loh. C juga banyak dipakai oleh berbagai jenis platform sistem operasi dan arsitektur komputer, bahkan terdapat beberepa compiler yang sangat populer telah tersedia. Sejarah C C K&R Pada tahun 1978, Dennis Ritchie dan Brian Kernighan menerbitkan edisi pertama dari buku yang berjudul The C Programming Language. Buku ini hingga sekarang diakui sebagai kitab suci bahasa C dan merupakan referensi utama seorang pemrogram yang ingin mengetahui tentang bahasa C, terutama karena begitu lengkapnya cakupan buku ini tentang bahasa C dan mudahnya program yang dicontohkan dalam buku ini. Versi bahasa C yang ditampilkan dalam buku ini kemudian dikenal dalam kalangan pemrogram seb

Mengenal Lebih Bahasa Pemrograman Java

Gambar
Bahasa pemrograman selanjutnya ada Java. Java merupakan bahasa pemrograman yang bersifat umum/non-fisik dan secara khusus didesain untuk memanfaatkan dependensi implementasi seminimal mungkin. Secara singkatnya, bahasa pemrograman ini awalnya dibuat oleh James Gosling saat masih bergabung di Sun Microsystems, yang saat ini merupakan bagian dari Oracle dan dirilis pada tahun 1995 loh. Sejarah Java Bahasa pemrograman Java terlahir dari The Green Project, yang berjalan selama 18 bulan, dari awal tahun 1991 hingga musim panas 1992. Proyek tersebut belum menggunakan versi yang dinamakan Oak. Proyek ini dimotori oleh Patrick Naughton, Mike Sheridan, dan James Gosling, beserta sembilan pemrogram lainnya dari Sun Microsystems. Salah satu hasil proyek ini adalah maskot Duke yang dibuat oleh Joe Palrang. Pertemuan proyek berlangsung di sebuah gedung perkantoran Sand Hill Road di Menlo Park. Sekitar musim panas 1992 proyek ini ditutup dengan menghasilkan sebuah program Java Oak pertama, yang ditu

Mengenal Lebih Bahasa Pemrograman Python

Gambar
Python merupakan sebuah bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat aplikasi, perintah komputer, dan melakukan analisis data. Python bisa digunakan untuk membuat program apa saja dan menyelesaikan berbagai permasalahan. Selain itu juga, Python dinilai mudah untuk dipelajari. Namun, jangan salah, Python termasuk bahasa pemrograman tingkat tinggi. Mulai dari profesi back-end developer, IT, sampai data scientist, Python benar-benar menjadi pilihan favorit bagi programer loh. Sejarah Python Python dibuat pada akhir 1980-an oleh Guido van Rossum di Centrum Wiskunde & Informatica (CWI) di Belanda sebagai penerus bahasa ABC (sendiri terinspirasi oleh SETL), mampu menangani pengecualian dan berinteraksi dengan sistem operasi Amoeba. Implementasinya dimulai pada bulan Desember 1989. Van Rossum memikul tanggung jawab penuh atas proyek tersebut, sebagai pengembang utama, hingga 12 Juli 2018, ketika ia mengumumkan "liburan permanen" dari tanggung jawabnya sebagai Benevolent Dict

Mengenal Lebih Bahasa Pemrogaman JavaScript

Gambar
JavaScript atau yang biasa dikenal dengan JS merupakan bahasa pemrograman berbasis teks yang dapat digunakan pada klien dan server untuk membuat halaman web menjadi interaktif. JavaScript juga menyediakan komponen interaktif yang menarik minat bagi para pengguna. Selain itu, JavaScript juga dapat memperbarui HTML dan CSS loh. Menariknya lagi, JavaScript mampu mengkalkulasi, memanipulasi, dan bahkan memvalidasi data. Sejarah JavaScript Awal hingga pertengahan 1990-an adalah waktu yang penting bagi internet, dan pada bulan September 1995, seorang programmer Netscape bernama Brandan Eich mengembangkan bahasa scripting baru hanya dalam 10 hari. Awalnya bernama Mocha, tetapi dengan cepat dikenal sebagai LiveScript dan, kemudian, JavaScript. JavaScript pada mulanya ditemukan oleh Brendan Eich pada tahun 1995, yang kemudian dikembangkan untuk Netscape 2, dan menjadi standar ECMA-262 pada tahun 1997. Setelah Netscape menyerahkan JavaScript ke ECMA, yayasan Mozilla terus mengembangkan JavaScri

Mengenal Lebih Bahasa Pemrograman PHP

Gambar
PHP (Hypertext Preprocessor) adalah bahasa skrip dengan fungsi umum yang terutama digunakan untuk pengembangan web. PHP awalnya merupakan singkatan dari Personal Home Page, tetapi sekarang merupakan singkatan dari inisialisasi rekursif PHP: Hypertext Preprocessor. Fungsi PHP sendiri dapat digunakan untuk banyak tugas pemrograman di luar konteks web, seperti aplikasi grafis mandiri dan kontrol drone robotik. Kode PHP juga dapat langsung dieksekusi dari baris perintah. Sejarah PHP PHP pertama kali dikembangkan oleh Rasmus Lerdorf pada tahun 1994. Pada awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page (Situs personal). Pada waktu itu PHP masih bernama Form Interpreted (FI), yang wujudnya berupa sekumpulan skrip yang digunakan untuk mengolah data formulir dari web. Selanjutnya Rasmus merilis kode sumber tersebut untuk umum dan menamakannya PHP/FI. Dengan perilisan kode sumber ini menjadi sumber terbuka, maka banyak pemrogram yang tertarik untuk ikut mengembangkan PHP. Pada November